21newsmedia - BERITA DARI UFUK TIMUR INDONESIA -> BERITA MILITER DAN PENGETAHUAN /// NEWS FROM UFUK EAST INDONESIA -> MILITARY NEWS AND KNOWLEDGE ///

Wednesday 3 July 2019

Lewat Komsos, Babinsa Berinteraksi Dengan Warga Binaan

  A 17 DRE       Wednesday 3 July 2019


Yapen - Menjalin kebersamaan dan kedekatan kepada warga binaannya merupakan tugas pokok Babinsa, seperti yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 1709-01/Yapsel Serda Markus Reza kali ini melakukan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga binaannya di Kampung Umani Distrik Kepulauan Ambai Kab. Kep. Yapen, Rabu (03/07/19).

Melalui komsosnya, Babinsa menekankan betapa pentingnya menjaga kerukunan antar masyarakat, bertetangga dan saling menghargai antara satu dan lainnnya. Karena dengan menciptakan kerukunan antar warga, maka kampung ini akan terbebas dari segala permasalahan dan pertikaian antar warga, pungkas Reza.

Masyarakat yang rata-rata pekerjaannya sebagai nelayan juga diharapkan dapat lebih aktif dan lebih giat lagi untuk mencari ikan, karena sangat disayangkan apabila para nelayan tidak memanfaatkan kekayaan alam yang ada diwilayah ini. “Karena apabila kita dapat menekuni dengan baik pekerjaan kita, niscaya akan meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat kampung ini”, lanjutnya.

Danci Inggemi selaku Ketua Bamuskam yang turut hadir pun turut mengapresiasi apa yang menjadi arahan dan motivasi dari Babinsa, “Semoga dengan hadirnya Babinsa di kampung ini, semakin mempererat jalinan kasih persaudaraan antara TNI dan masyarakat”, ujarnya.
logoblog

Thanks for reading Lewat Komsos, Babinsa Berinteraksi Dengan Warga Binaan

Previous
« Prev Post

No comments:

Post a Comment

pasang iklan